Loading...
Kota Samarinda
05416213009

Berita

SMK NEGERI 11 SAMARINDA MENYEMARAKKAN PAWAI PEMBANGUNAN PALARAN 2023

22 Aug 2023

Menyemarakkan Hari Kemerdekaan Indonesia ke 78 tahun. Kecamatan Palaran menyelenggarakan Pawai Pembangunan yang dilakukan pada tanggal 20 Agustus 2023. 

Pawai yang dimulai  pukul 08.30 wita sampai pukul 13.30 wita . Rute pawai pembangunan sekitar lingkungan kecamatan palaran. Peserta pawai pembangunan diikuti ribuan peserta mulai dari warga Palaran yang terbentuk Dasawisma, sekolah tingkat TK, SD, SMP dan SMK , Organisasi sanggar senam, pencak silat serta relawan. 

Dalam kegiatan pawai tersebut juga di Hadiri walikota Samarinda Bapak H.Ir.Andi Harun, anggota dewan kota Samarinda Bapak jasno,Sp.MM,H.Joha fajal,SE, Kepala BPBD kota Samarinda Bapak Suwarso,A.K.S, wakapolsek Palaran AKP Rustoni,SH., seluruh lurah yang ada di wilayah Palaran, seluruh ketua LPM,ketua RT serta tokoh agama dan masyarakat.

SMKN 11 Samarinda yang merupakan salah satu sekolah yang berlokasi di Palaran , ikut berpartisipasi pada Pawai pembangunan Palaran. Dalam partisipasi itu  warga SMKN 11 Samarinda menampilkan 9 kostum carnaval , serta diikuti  perwakilan masing -masing program kejuruan  dan didampingi  rombongan  GTK SMKN 11 Samarinda . Sambutan masyarakat sangat antusias dengan tampilan peserta pawai. Dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi sebagai warga desa Palaran.  Dalam hal ini, Kepala SMK Negeri 11 Samarinda Bapak Subali, S.Pd, M.Pd sangat antusias dan bersemangat untuk mendorong GTK dan siswa SMK Negeri 11 Samarinda ikut terlibat dalam mensukseskan acara tersebut.

 


Leave a Reply