Loading...
Kota Samarinda
05416213009

Berita

BUKA BERSAMA WARGA SMK NEGERI 11 SAMARINDA

20 Apr 2023

SMK Negeri 11 Samarinda mengadakan buka bersama untuk pertama kalinya dengan seluruh warga SMK Negeri 11 Samarinda, mulai dari peserta didik, GTK, Tokoh masyarakat hingga stakeholder yang bekerja sama dan support dengan SMK Negeri 11 Samarinda. Tepat pada hari Selasa tanggal 18 April 2023 acara bukber ini diadakan didalam ruang Mushola SMK Negeri 11 Samarinda pada bulan ramadhan 1444 H. Acara bukber ini juga mengundang keluarga masing – masing.
Terpisah, kegiatan selama bulan ramadhan 1444 H di SMK Negeri 11 Samarinda tidak hanya mengadakan pesantren kilat dan buka bersama saja. Namun, ada kegiatan lain yakni anak OSIS membagikan Takjil Gratis kepada masyarakat sekitar dan Samarinda pada hari Sabtu tanggal 08 April 2023.

Acara buka bersama dibulan ramadhan 1444 H ini sangat antusias dan ramainya keluarga dari masing – masing yang hadir. Buka puasa itu dimaksudkan untuk mempererat tali persaudaraan antara sesama guru, pegawai, dan peserta didik SMK Negeri 11 Samarinda serta stakeholder dan komite sekolah.

Alhamdulillah acara buka bersama ini berlangsung dengan lancar dan meriah kata komite sekolah SMK Negeri 11 Samarinda. Dengan berakhirnya Bukber SMKN 11 Samarinda, selanjutnya warga SMK Negeri 11 Samarinda berkumpul kembali dilapangan guna mengucapkan idul fitri yang dipimpin langsung oleh kepala SMK Negeri 11 Samarinda, Elis Susiana, S.Pd., M.Pd. 


KAMI KELUARGA BESAR SMK NEGERI 11 SAMARINDA MENGUCAPKAN "SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1444 H, MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN"


Leave a Reply